Cara Membuat Dan Menggunakan Table Style Di Word 2013
- Pada grup Table
Styles, klik gambar thumbnail. Gunakan tanda-panah Scroll di sisi kanan
galeri untuk melihat lebih banyak thumbnail lainnya.
Cara membuat Table Style:
- Klik pada sebuah tabel.
- Pada sisi kanan galeri Table Styles, klik tanda-panah More.
- Klik opsi New Table Style untuk membuka kotak dialog Create New Style From Formatting.
- Masukkan nama untuk Table Style baru.
- Jika ada salah satu
format Table Style built-in yang mendekati dengan format yang Anda
inginkan, buka daftar drop-down Style Base On, lalu klik nama style
tersebut. Jika tidak, pilih Table Normal.
- Dibawah Formatting,
biarkan daftar drop-down Apply Formatting To di set ke Whole Table, dan
atur format yang ingin Anda gunakan untuk keseluruhan tabel.
- Ubah daftar drop-down Apply Formatting To menjadi Header Row untuk mengatur format baris judul.
- Atur pemformatan untuk baris judul jika harus dibedakan dari bagian lain tabel.
- Jika diperlukan, ubah daftar drop-down Apply Formatting To ke bagian lain tabel dan atur formatnya sesuai keinginan Anda.
- Klik OK jika Anda telah selesai mengatur definisi style.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar